Kalah Secara Kesatria  Tony-Antoni Ucapkan Selamat Kepada Nanang-Pandu

PODIUM, LAMPUNG SELATAN,- Pemilu Pilkada Pasangan Calon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Lampung Selatan dengan nomor urut 02 H. Tony Eka Chandra berpasangan dengan H. Antoni Imam, meraih suara dengan urutan ke2, tersaingi perolehan suara dengan pasangan nomor 01, H. Nanang Ermanto dan Pandu Kesuma Dewangsa, sementara pasangan nomor 03, Hipni dan Melin Haryani Wijaya dengan urutan ke3, Rabu (09/12/20).

Hasil hitung cepat (Quick count) diperoleh suara Pilkada kabupaten Lampung Selatan, pasangan H. Nanang Ermanto dan Pandu, unggul dengan hasil suara,  160157. 36,13%, pasangan H. Tony Eka Chandra dan Antoni Imam dengan hasil suara , 146860. 33,13%, sedangkan pasangan Hipni dan Melin dengan hasil suara, 136269. 30,74%.

Dalam sambutanya di depan para pendukung, simpatisan, Partai pendukung dan tim relawan pemenangan Tony-Antoni, H. Tony Eka Chandra, menyatakan menang secara bersih dan jujur,  Kalah pun secara kesatria , Tony-Antoni kemenangan suara di enam kecamatan, yakni kecamatan Candipuro, Katibung, Rajabasa, Sidomulyo, Tanjung Sari dan kecamatan Way Sulan.

“Inilah hasil yang sudah kita perjuangkan bersama , dengan segala upaya yang kita lakukan namun yakinlah dan ikhlas karena ini takdir dari Allah Swt, kita sudah berupaya dengan semangat dan dengan daya upaya yang luar biasa namun Allah Swt berkehendak.

“Bisa saja kita melakukan dengan hal hal tidak baik dan tidak jujur, tapi Alhamdulillah kami diingatkan baik dari lingkungan kami, keluarga dan bersama yang lain , kami bersepakat kita akan berjuang memenangkan Kompetisi ini dengan jujur, bersih dan kesatria”, Ucap Tony.

“Masih banyak masa depan yang harus kita perjuangkan untuk kabupaten Lampung Selatan, tidak hanya harus menjadi kepala daerah, untuk memperjuangkan sesuatu yang kita yakini, bagi kemajuan, kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat kabupaten Lampung Selatan, saya berharap perjuangan kita ini jangan sampai di sini saja, kita harus mempererat lagi semangat juang, semangat persatuan semangat kesatuan semangat kebangsaan kita dalam rangka memperjuangkan kabupaten yang kita cintai ini, insyaallah kedepan ada hikmah yang luar biasa yang diterima oleh rakyat kabupaten Lampung Selatan, atas perolehan hasil kompetisi demokrasi ini”, Tambahnya.

Ditempat yang sama H. Tony Eka Chandra mengucapkan Selamat kepada pasangan nomor urut 01, H. Nanang  Ermanto dan Pandu Kesuma Dewangsa, atas keunggulan suara terbanyak yang diperolehnya, semoga kedepannya kabupaten Lampung Selatan dibawah kepemimpinan Nanang-pandu lebih maju lagi dan lebih bermartabat.

Ucapan terima kasih H. Tony Eka Chandra kepada seluruh simpatisan, tim relawan pemenangan, partai pendukung dan seluruh masyarakat kabupaten Lampung Selatan , atas semangat juang yang luar biasa demi tujuan kemenangan Tony-Antoni.

“Selama 32 tahun saya  berkecimpung di partai politik, baru ini saya menemukan semangat juang yang luar biasa dari saudara saudara kami, baik seluruh simpatisan , tim relawan , partai pendukung dan seluruh masyarakat, demi perubahan Kabupaten Lampung Selatan yang sejahtera, bermartabat dan berjaya, Do’a serta berupaya demi Tony-Antoni menjadi kepemimpinan Lampung Selatan yang lebih baik”.

Sementara itu H. Antoni imam menyampaikan, semoga dengan adanya kompetisi demokrasi ini, sebagai penyambung jalinan talisilaturahmi antar partai, antar tim dan antar relawan.

” Semoga dengan dipertemukan nya kita semua dalam kompetisi pemilu yang demokrasi ini , sebagai penyambung dan memperkokoh jalinan silaturahmi kita bersama , baik dalam hubungan silaturahmi partai, antar simpatisan, tim relawan pemenangan, jangan Sampai hubungan baik silaturahmi kita hanya sampai disini saja , namun harus tetap terjalin sampai hayat di kandung Badan”, Tutup Antoni.

Ketua Dewan Pertimbangan  DPD Partai Golkar Lampung Selatan Brigadir Jendral Purnawirawan TNI. Agus Haryono Kholil, juga menyampaikan, harus tetap semangat jangan putus asa dan harus tetap memperjuangkan kabupaten Lampung Selatan lebih bermartabat dan berjaya.

“Kita harus ikhlas apa yang telah kita upayakan demi Lampung Selatan , kita tidak harus berputus asa dengan apa yang kita lakukan untuk kemenangan H. Tony Eka Chandra dan H. Antoni Imam dipesta demokrasi ini,  karena itu segala sesuatunya atas kehendak Allah Swt”.

“Saya selaku putra pejuang asal Kalianda akan tetap memperjuangkan kabupaten Lampung Selatan ini tetap berjaya “, tegasnya .(HSN)