Memperingati HUT Korem/Gatam Ke 74 Kodim 0421/Ls Lakukan Bhakti Sosial di Bakauheni

PODIUM, LAMPUNG SELATAN, – di Dusun Merut Desa Hatta Kecamatan Bakauheni Kabupaten Lampung Selatan, dilaksanakan kegiatan Bhakti Sosial dalam rangka Memperingati HUT Korem/Gatam ke 74 Tahun. Jumat (10/09/21)

Hadir Dalam Kegiatan Kunjungan tersebut.
Ny.Dewi Enrico SN S.Sos.M.Tr ( Han ) Selaku Ketua Persit KCK Cabang XXXIII, Anggota Dewan Perindo Hatta Bpk.Deden Alindo, Plt Camat Bakauheni Firma Romansyah S.E, Kapten Inf Rudi Teguh selaku Danramil 03/penengahan, Kades Hatta Tumenggung Lekok, Pengurus persit KCK Cabang XXXIII, Aparatur Desa Hatta, Anggota Makodim 0421/LS, Bripka Dhirga selaku Babinkamtimnas Bakauheni, segenap aparatur desa Hatta

Dalam sambutannya, Deden Alindo ( Anggota Dewan ) menyampaikan,
“Ucapan Trimakasih Kepada ibu Dandim Lampung selatan beserta jajarannya,Semoga atas bantuan yang diberikan kepada warga khususnya didusun merut desa hatta
dapat berguna dan bermanfaat buat kami, “Ujarnya

Di Lanjut oleh Kapten Inf Rudi Teguh, Danramil 03/Penengahan,
“Dengan adanya kegiatan bhakti sosial ini untuk membantu dan meringankan masyarakat, walaupun tidak banyak mudah – mudahan bisa membantu untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Harapan kami semoga Bersama Rakyat TNI Menjadi Kuat.”Tutupnya (Humas/HSN)